Hampers Rawon dan Cumi Hitam Jadi Menu Laris Ramadan di Jakarta dan Depok

Hampers Rawon dan Cumi Hitam Jadi Menu Laris Ramadan di Jakarta dan Depok

Memasuki bulan Ramadan, sejumlah hotel dan bisnis kuliner mengembangkan produknya untuk memenuhi kebutuhan penikmatnya  berbagi  kebaikan lewat kuliner.  Salahsatunya Warung Surabaya, selama Ramadan tempat  kuliner khas Surabaya yang berada di bilangan Cinere-Depok  tersebut terlihat aktif membantu konsumennya berbagi  hampers makanan khas Surabaya di wilayah Jabodetabek.

Menurut Kusnul Rachmawati pemilik Warung Surabaya, sajian  hampers  khas  Surabaya  di bulan Ramadan telah dikembangkannya dari tahun lalu.  “Alhamdulillah, tahun lalu banyak sekali pencinta kuliner Surabaya yang memesan hampers makanan buatan Warung Surabaya yang berisikan rawon, cumi hitam, ayam maupun bebek goreng.  Kali ini kami Kembali dengan  hampers menu spesial  Warung Surabaya melayani sejumlah pesanan berbagai santapan sehat dan nikmat khas Surabaya”, jelas Kusnul Rachmawati, wanita kelahiran Surabaya yang sebelumnya aktif di pusat kebugaran tersebut.

Paket hampers Warung Surabaya terdiri dari 3 menu  terlaris yang banyak diminati penggemas masakan Surabaya. Paket Hampers Bebek Goreng yang terdiri dari 4 potong bebek, sambal, bumbu kuning, dan lalapan dikemas dalam sebuah besek menjadi salahsatu paket favoritnya seharga Rp 150.000,- di luar biaya pengiriman.

Selain itu sejumlah pesanan juga  tersajikan dalam bentuk paket hampers Cumi Hitam. Menu spesial  kulineran Surabaya yang jarang ditemui di Jakarta ini  dibandrol hanya dengan Rp 200.000,-. Dalam paket tersebut  terdapat 6 porsi cumi hitam, mie kuning, sambal, dan serundeng, yang siap dinikmati  penerima hampers tersebut.

Cumi hitam Surabaya merupakan salah satu hidangan khas Surabaya yang terbuat dari cumi hitam dan dimasak dengan bumbu-bumbu rempah khas Jawa Timur. Cumi hitam Surabaya memiliki rasa yang khas dan unik dengan citarasa asin yang kuat dan aroma bumbu rempah yang harum.  Cumi hitam mengandung senyawa melanin yang bersifat sebagai antioksidan dan melindungi sel tubuh akibat radikal bebas.

Sementara itu salahsatu menu laris kuliner khas Warung Surabaya dalam paket hampers rawon dapat diperoleh hanya dengan Rp 250.000,-.  Menu 6 porsi  rawon daging lengkap dengan telur asin, tempe, sambal, dan toge tersebut dikemas cantik dalam paket besek  yang siap dikirimkan ke kerabat ataupun kolega pemesannya.

“Kami memang membatasi order hingga 18 April 2023 agar dalam  mempersiapkan makanan dapat lebih baik dalam menjaga kualitas bumbu dan aromanya. Pemesanan untuk Kawasan Jakarta dan Depok  juga terbilang simple, hanya dengan mengkontak melalui No Whatsup  0878-481-000-15 dan transfer sesuai harga paket pesanannya saja”, ujar pengusaha kuliner Wanita tersebut.

Rawon merupakan salah satu makanan khas Surabaya  yang terkenal dengan kekentalan kuahnya yang khas dan cita rasa gurihnya. Makanan ini terbuat dari bahan dasar daging sapi yang dimasak dengan bumbu-bumbu rempah khas Jawa Timur, seperti kluwek, serai, daun salam, jahe, dan bawang putih.  Di balik kuahnya yang berwarna hitam, rawon mengandung protein tinggi dan zat besi dalam daging sapinya. Kluwek yang menjadi bahan dasar rawon juga mengandung senyawa antioksidan tinggi, terlebih dilengkapi dengan bumbu rempah jahe dan serai yang memiliki sifat anti-inflamasi dan dapat membantu mengurangi peradangan dalam tubuh.  (nug)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Leave a Reply